Scroll untuk baca artikel
Info Cargo

Rekomendasi Tempat Scuba Diving Terbaik di Jakarta

×

Rekomendasi Tempat Scuba Diving Terbaik di Jakarta

Share this article
rekomendasi-tempat-scuba-diving-terbaik-di-jakarta
Rekomendasi Tempat Scuba Diving Terbaik di Jakarta

Post Views: 34

tempat scuba diving

Bukan rahasia umum lagi, bahwa Indonesia memiliki keindahan bawah laut yang memukau. Sebagai destinasi wisata bahari, Indonesia menawarkan banyak pemandangan yang luar biasa, mulai dari terumbu karang yang indah, ikan berwarna-warni yang tersebar di sepanjang perairan Nusantara, hingga tempat scuba diving yang indah.  

Selain itu, Indonesia memiliki banyak spot diving yang terbaik, salah satunya di Jakarta. Tidak mengherankan jika perairan Indonesia sering disebut sebagai salah satu surga wisata underwater terbaik di dunia. 

Bahkan, majalah selam terkemuka di Inggris yaitu Dive Magazine, menyebutkan Indonesia sebagai destinasi diving terbaik di dunia. Oleh karena itu, wajar jika banyak wisatawan mancanegara sengaja datang ke Indonesia untuk menemukan lokasi penyelaman terbaik untuk menikmati keindahan alam bawah laut Indonesia yang beragam.

Penasaran dengan spot scuba diving terbaik di Jakarta? Yuk baca artikel berikut sampai habis ya agar tidak salah dalam memilih tempat!

5 Rekomendasi Tempat Scuba Diving Terbaik di Jakarta

Berikut 5 rekomendasi tempat scuba diving terbaik di Jakarta yang bisa Anda coba dan nikmati:

  • Pulau Pari

Pulau Pari, terkenal dengan Pantai Perawan. Pulau ini cocok banget jadi destinasi scube diving pertama Anda di Jakarta. Dengan pemandangan matahari terbenam yang memukau dan akses mudah dari Dermaga Marina Ancol dalam waktu 1-1,5 jam, pulau ini menjadi destinasi para penghobi underwater

Pulau Pari mempertahankan keaslian hutan bakau, terumbu karang, dan kehidupan laut yang memukau, bahkan menjadi tempat penelitian Kelautan LIPI.  Anda bisa diving sambil melihat-lihat keindahan terumbu karang alami yang beragam. Selain itu, Pulau Pari juga menawarkan paket wisata lengkap dengan pilihan menginap dan wahana banana boat water sport. Tertarik mencoba?

  • Pulau Semak Daun

Setelah pulau pari, pulau semak daun bisa menjadi tempat selanjutnya bagi Anda yang ingin scube diving plus untuk berkemah. Perairannya sangat jernih, dan bebas dari bulu babi, sangat cocok untuk pemula dalam snorkeling maupun diving. 

Keasrian pepohonan di sekitar pantai menjadi daya tarik tersendiri, yang membuat pengunjung ingin berkemah setelah cape-cape menyelam. Namun, penting untuk menjaga kebersihan di sini saat berkemah untuk melestarikan lingkungan ya. Pulau Semak Daun juga berperan sebagai kawasan penangkaran penyu sisik dan dapat dicapai dengan kapal selama tiga jam dari Pelabuhan Muara Angke.

  • Pulau Tidung

Pulau Tidung dikenal dengan wisata baharinya, terutama keindahan biota laut dan ikan-ikan yang bisa ditemukan saat diving. Untuk peralatan snorkeling maupun diving dapat disewa di sini, dan ada pemandu yang siap membantu, jadi tidak perlu khwatir lagi meskipun Anda pemula.

Pulau Tidung dapat dicapai dalam waktu sekitar tiga jam dari Pelabuhan Muara Angke. Selain wisata bahari, Pulau Tidung juga memiliki program pengembangbiakan mangrove yang mendukung keseimbangan ekosistem lingkungan.

  • Pulau Sepa

Pulau Sepa, yang terletak di Kepulauan Seribu, menawarkan pantai berpasir putih dan air laut biru bening. Kejernihan air memungkinkan Anda untuk menyelam sambil melihat terumbu karang yang indah dan keindahan ikan-ikan laut. Pulau Sepa dikenal sebagai “Surga Diving di Jakarta” karena menjadi tujuan utama untuk diving dan snorkeling.

  • Pulau Bidadari

Pulau Bidadari, Kepulauan Seribu, merupakan tempat untuk berbagai aktivitas underwater, termasuk berenang, memancing, diving, dan snorkeling. Pulau ini dapat dicapai dalam waktu 30 menit dengan speed boat dari Dermaga Marina Ancol. Ada banyak resort dan penginapan yang tersedia dengan mudah. Meskipun untuk kejernihan airnya mungkin tidak sebaik tempat lain, keindahan biota lautnya tetap mempesona.

Penutup

Membaca tulisan yang menggambarkan keindahan alam bawah laut di Indonesia, pasti membuat Anda antusias untuk mencoba tempat scuba diving di Jakarta bukan? Terlebih lagi, ketika Anda dapat mengunjungi lokasi-lokasi yang telah kami sarankan tadi.

Namun, sebelum memulai mencoba aktivitas ini, disarankan untuk memperluas pengetahuan dan keterampilan Anda terlebih dahulu, terutama jika Anda adalah pemula dalam dunia menyelam. Belajar berenang dengan baik dan memahami konsep dasar selam dari para ahli agar lebih safety.

Setelah Anda merasa siap, Anda hanya perlu memilih salah satu lokasi yang kami rekomendasikan dan bisa berkunjung untuk mencoba scuba diving. Terakhir, jangan lupakan berbagai peralatan yang dibutuhkan untuk melakukan scuba diving ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *